Telukkuantan, (jelajahperistiwa.com) -Bupati Kuantan Singingi (Kuansing) Suhardiman Amby, bersama warga Sentajo Raya, menggelar kegiatan subuh berkah, Minggu (16/6/2024). Warga Dusun Tanah Ponggal Desa Kampung Baru Sentajo pun menyampaikan ucapan syukur. 

Pada kegiatan yang digelar di Mesjid Nurul Ikhlas itu, tokoh masyarakat Tanah Ponggal H Jumlis menyampaikan apresiasi atas kehadiran bupati dan jajaran. 

Menurut Jumlis, sudah sangat lama jamaah mendambakan kehadiran pucuk pimpinan negeri hadir di masjid ini. Silih berganti kepemimpinan di Kuansing, namun baru kali ini yang bersedia hadir di masjid tersebut.

''Kami bangga dengan Pak H Suhardiman Amby, begitu respek terhadap keinginan masyarakat,'' tukas mantan KUA itu. 

"Mudah-mudahan, di bawah kepemimpinan H Suhardiman Amby, Kuansing bisa lebih maju," lanjutnya lagi di hadapan ratusan jamaah yang hadir. 

Sementara Bupati Kuansing, Dr H Suhardiman Amby menjelaskan kegiatan Subuh Berkah ini di maksudkan untuk meningkatkan silaturahmi antara pemerintah dan masyarakat. 

Pada kesempatan itu, Suhardiman yang didampingi para pejabat teras Kuansing, juga mengabulkan 3 permintaan masyarakat Desa Kampung Baru Sentajo. Di mana usulan itu sudah disampaikan, Camat Sentajo Raya, Hevi H Antoni.
 
Permintaan itu di antaranya 1 unit rumah layak huni, jalan lingkungan sepanjang 350 meter serta penataan kawasan tanah pekuburan, akan dipenuhi dan semua OPD terkait untuk segera melakukan eksekusi.

''Ketiga permintaan warga Sentajo itu segera dieksekusi oleh OPD terkait,'' ujar Suhardiman.

 Pada acara tersebut hadir, asisten di lingkungan Setda Kuansing, Kepala OPD, Kabag Kesra, Tasrum, Kepada Desa Se-Kecamatan Sentajo Raya, Puskesmas, kepala sekolah, tokoh masyarakat serta ratusan jamaah Mesjih Nurul Ikhlas Tanah Ponggal.


Sumber : klikmx.com